Polsek Sungai Raya habiskan 300 Masker dalam upaya Cegah penyebaran Covid-19

Polsek Sungai Raya habiskan 300 Masker dalam upaya Cegah penyebaran Covid-19

Sungai Raya - Polsek Sungai Raya lakukan Kegiatan Pencegahan dan Penanggulangan Penyebaran Covid-19 dengan mebagikan 300 masker kepada masyarakat pejalan kaki, R2 (penguna roda 2) dan R4 (pengguna roda 4) di lokasi Pasar Tradisioanal Desa Kuala Dua, Rabu (22/9/21) pagi 07.00 wib.

Sebelum pelaksanaan kegiatan tersebut dilakukan apel pagi langsung di pimpin oleh Kapolsek Sungai Raya AKP Sugiyono, SH, Kapolsek meminta personilnya dalam pelaksanaan pembagian masker wajib dengan cara humanis serta melakukan imbauan kegunaan mematuhi protokol kesehatan 5M.

"Lakukan dengan humanis dan ikhlas dalam melaksanakan tugas ini, pentingnya untuk memiliki perasaan bahwa situasi yang kita hadapi tidak biasa-biasa saja, sehingga ada sense of crisis, lakukan imbauan serta edukasi kepada masyarakat betapa pentingnya menggunakan masker sesuai protokol kesehatan 5M, ungkap Kapolsek Sungai Raya AKP Sugiyono,SH.

Lanjut AKP Sugiyono mengatakan, dalam pandemi covid 19 sehingga ekonomi masyarakat melemah akibat pandemi, diperlukan kecerdasan, pengetahuan terhadap situasi lapangan, dan penguasaan manajemen lapangan. maka Polri hadir di tengah-tengahnya dalam memberikan himbauan serta edukasi kepada masyarakat tentang protokol kesehatan, jika warga mengrti tentang hal ini dan melaksanakannya, ekonomi akan tumbuh dan warga terbebas dari penyebaran covid-19, Saya mengajak kepada seluruh elemen masyarakat mari kita sama-sama peduli akan pentingnya kita mematuhi protokol kesehatan, tutup Kapolsek Sungai Raya.

10 personil polsek sungai raya melakukan pembagian masker secara gratis di pasar tradisonal kuala dua kepada serta meberikan imbauan kepada warga yang tidak menggunakan masker.

Kegiatan bagi masker yang dilakukan Polsek Sungai Raya sebagai langkah dan upaya memutus rantai penyebaran wabah covid-19 khusunya di Kecamatan Sungai Raya Kab. Kubu Raya.

 

Suka Artikel Ini? Tetap dapatkan Informasi dengan Berlanggana via email

Comments

You must be logged in to post a comment.

About Author

menyenangi berita nasional dan internasional, yang mana berita membuat pengetahuan kita bertambah sekaligus wawasan