Panduan Cara Menggunakan Proyektor yang Benar

Agar awet maka cara penggunaan proyektor harus benar. Pastikan mengikuti petunjuk penggunaan sesuai instruksi yang ada di buku manual. Dengan demikian, bukan hanya proyektor menjadi lebih awet namun perangkat lain seperti laptop dan smartphone anda juga bisa ikut awet.

Tanpa perlu berlama-lama, mari kita simak langkah dan urutan pakai proyektor berdasarkan petunjuk di buku manual. Semoga bermanfaat.

Langkah Menggunakan LCD Proyektor yang Benar

Langkah Cara Penggunaan Proyektor yang Benar

Menyalakan proyektor sembarangan dapat membawa beberapa resiko. Misalnya korsleting, ataupun kerusakan lainnya. Oleh sebab itu, buku manual saat anda membeli proyektor biasanya akan menjelaskan urutan bagaimana menggunakan proyektor.

Adapun urutan cara menggunakan proyektor secara garis besar adalah:

#1. Sambungkan Semua Kabel ke Proyektor

Ada 2 jenis kabel yang umum pada proyektor. Kabel pertama adalah kabel power. Kedua adalah kabel VGA proyektor.

Pasang kabel VGA ke Laptop

Setelah langkah pertama dilakukan, silahkan sambungkan VGA ke laptop. Jika laptop tidak ada port VGA, silahkan gunakan converter VGA to HDMI.

Colok Kabel Power ke Arus Listrik

Setelah kabel VGA tersambung ke laptop, silahkan colok kabel power ke arus listrik. Setelah itu, silahkan tekan tombol power projector untuk menyalakan proyektor. Lampu indikator akan menyala. Selama lampu indikator masih berwarna oranye berarti proyektor belum siap untuk dipakai. Jika lampu indikator proyektor sudah warna hijau berarti proyektor sudah bisa untuk digunakan.

#2.Buka Dialog Project

Jika proyektor sudah menyala, silahkan buka halaman dialog project dengan menekan bersamaan tombol Windows dengan tombol P. Pilih DUPLICATE agar tampilan di layar projector menampilkan gambar sesuai layar komputer atau laptop anda.

#3.Pastikan Penggunaan Proyektor di Area yang Lega

Pastikan untuk meletakkan proyektor di daerah yang lega atau terbuka. Jangan ada barang-barang di sekitar proyektor yang dapat membuat hawa panas proyektor memantul kembali ke arah proyektor karena dapat menyebabkan terjadinya overheat.

#4. Simpan di Tempat yang Aman

Setelah digunakan, pastikan merapikan semua komponen proyektor dengan baik dan rapi. Silahkan simpan proyektor di tempat yang bersih dan aman.

Selain Cara Penggunaan Proyektor, Maintenance Juga Penting. Walaupun tidak dipakai dalam waktu lama, proyektor harus diperhatikan dan dirawat secara berkala. Mulai dari dibersihkan, dicek kondisinya, dan diganti part-part yang dirasa bermasalah. 
 
Dengan demikian, tidak ada masalah pada proyektor jika suatu saat anda hendak menggunakan lagi proyektor tersebut.

Suka Artikel Ini? Tetap dapatkan Informasi dengan Berlanggana via email

Comments

You must be logged in to post a comment.

Artikel Terkait
About Author

Kumpulan Tips, Semoga Bermanfaat